PURWOREJO, BeritaKami.com – PT Energi Eleska Pratama (Elkatama) melakukan kerjasama dengan Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Purworejo.
Kerjasama tersebut dilakukan sebagai upaya dari Elkatama untuk mensosialisasikan Program Sertifikat Kompetensi Rakyat (Proserat) Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM.
Hal itu dilakukan untuk mendorong tumbuhnya para pengusaha listrik di daerah khususnya di Kabupaten Purworejo.
Direktur PT Elkatama, Pahlevi mengungkapkan, setelah MoU tersebut dilakukan pihaknya bersama HIPMI langsung bergerak untuk mesosialisasikan Proserat. Pihaknya juga menggandeng
Forum MKKS SMK se Kabupaten Purworejo.
“Ketuka ada pembangkit listrik tentunya ada potensi usaha dan tender-tender lokal yang bisa dikerjakan oleh warga lokal. Kita mengajak para pemuda untuk jadi pengusaha dengan kerja yang profesional,” tandasnya.
Proserat merupakan program pelatihan dan sertifikasi kompetensi untuk instalatir level 2 dengan sasaran peserta para tukang batu, tukang bangunan, masyarakat yang selama ini memasang instalasi tenaga listrik di rumah-rumah tanpa memiliki sertifikat kompetensi tenaga teknik ketenagalistrikan.
Program Proserat bertujuan untuk mengurangi pemasangan instalasi listrik tegangan rendah yang dipasang oleh instalatir tidak kompeten dan badan usaha tidak berizin, dipasang oleh tukang batu/tukang bangunan yang belum memiliki sertifikat kompetensi.
“Saat ini masih banyak instalatir yang belum memiliki sertifikat,” kata Pahlevi.
Sementara itu, Anggota BPC HIPMI Kabupaten Purworejo, Lukman Hakim menyampaikan bahwa pihaknya menyambut baik inisiatif dari PT Elkatama untuk menggandeng BPC HIPMI Kabupaten Purworejo.
Dikatakannya, banyak hal yang bisa dikerjasamakan terkait bidang ketenagalistrikan. Kerjasama bidang kelistrikan ini kedepan akan menjadi salah satu produk unggulan di Kabupaten Purworejo.
“Kebetulan anggota kami banyak juga yang memiliki usaha di bidang tersebut. Maka kemudian kami mendorong agar badan usaha maupun tenaga kerjanya betul-betul tersertifikasi,” tandasnya