Satu Rumah Roboh Akibat Angin Kencang, Seorang Balita Terluka

KEBUMEN, BeritaKami.com – Angin kencang disertai hujan deras yang terjadi pada Kamis 6 Juli 2023 pagi menyebabkan 1 unit rumah di Pedukuhan Tlagajati Desa Kretek kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen roboh pada bagian atapnya. Seorang balita terluka akibat tertimpa atap yang roboh.

Heri Purwoto, Humas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen mengatakan, rumah tersebut milik Dedi Hermawan, sedangkan putranya yang masih balita berumur 3 tahun bernama Arya Satya Pradana Putra.

“Adapun korban Arya Satya Pradana Putra yang masih balita itu mengalami luka ringan dan sudah dibawa ke Puskesmas serta sudah tertangani”, ungkapnya.

Heri menjelaskan, rumah milik Dedi tersebut roboh dibagian atap dikarenakan kondisinya yang memang sudah rapuh. Saat ini, Dedi Hermawan beserta keluarganya untuk sementara waktu mengungsi di rumah Lasih (56) selaku orang tua korban.

“Seluruh atap rumah ambruk karena kondisinya sudah rapuh”, jelasnya.

Masyarakat dan relawan Desa Tanggap Bencana desa setempat telah melakukam pembersihan puing. BPBD Kebumen juga telah mengirimkan logistik permakanan guna kerja bakti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *